Home
jogja
polri
Polisi di Yogyakarta Santuni Warga Tidak Mampu

Polisi di Yogyakarta Santuni Warga Tidak Mampu

Sakaran- Dikutip dari halaman jogjatribratanews.com, beberapa polisi dari Polsek Jetis datang ke kawasan RT/16 dan RT 44 Kampung Jetisharjo Kelurahan Cokrodiningratan Jetis Yogyakarta pada Senin (18/4/16) pagi. Kedatangan mereka bukanlah untuk menangkap warga, melainkan untuk menyantuni warga tidak mampu sebagai wujud kepedulian kepada sesama.

Berikut berita yang tertulis di halaman jogjatribratanews.com hari ini:

Tribrata Jogja- Polisi dari Polsek Jetis melakukan gerakan amal dengan menyantuni warga masyarakat di wilayahnya yang tidak mampu. Kegiatan sosial tersebut dilakukan oleh polisi pada Senin 18/4/16 pagi. Kegiatan amal dipimpin oleh Kanitbinmas Polsek Jetis Iptu Suhadi bersama anggota lainnya di Kampung Jetisharjo.

Bakti sosial dilakukan polisi dengan memberikan sembako kepada Ny Somodiharjo (93), Ny Slamet Budi Mulyono (86) yang merupakan warga RT 16/ RW 04 dan warga RT 44/ RW 09 Kampung Jetisharjo. Sembako yang diberikan merupakan hasil dari pengumpulan sukarela anggota Polsek Jetis secara rutin yang memang dialokasikan untuk membantu warga tidak mampu di wilayah Jetis.

Ny. Slamet sangat terharu saat menerima santunan dari polisi dan mengucapkan terimakasih yang sebesar besarnya. Kepada dua warga tersebut, Iptu Suhadi menyampaikan harapannya agar sembako yang diberikan bisa bermanfaat untuk keduanya.

Semoga apa yang dilakukan oleh anggota dari Kepolisian Sektor Jetis Yogyakarta ini terus ditingkatkan dan menjadi contoh seluruh Polsek lain di seluruh Indonesia. Kegiatan itu tentu sangat berarti untuk meringankan para warga tidak mampu, seberapapun besarnya hal itu merupakan amal ibadah yang akan dicatat oleh para malaikat. Jazakallah Polisi Yogyakarta, terimakasih Polisi Indonesia.

Polisi di Yogyakarta berikan sembako kepada warga tidak mampu

Polisi di Yogyakarta santuni warga tidak mampu
Polisi di Yogyakarta Santuni Warga Tidak Mampu